Bimtek KPPS desa Punggul
Sebelum penyelenggaraan Pemilihan Umum 2019, Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Punggul mengadakan Bimbingan Teknis kepada Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) se-Desa Punggul pada hari Minggu, 14 April 2019.
I Made Suardika selaku anggota TNI yg hadir dalam kesempatan tersebut menghimbau anggota kpps agar bekerja sesuai dengan tugas pokok dan fungsunya masing - masing dalam menyelenggarakan pungut hitung suara dalam PEMILU 2019. ia juga mengingatkan posisi TNI-POLRI dalam PEMILU adalah netral.
Selanjutnya acara bimtek diisi oleh Ketua PPS desa Punggul, I Made Wardana. Dalam penjelasannya I made Wardana menegaskan untuk seluruh anggota kpps agar membaca dengan cermat buku panduan penyelenggaraan Pemilu dan mematuhi segala peraturan yang ada demi berjalannya Pemilu yang Jujur Bebas dan Adil.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh perwakilan TNI, POLRI, dan Pengawas Pemilu Desa.